PANDEGLANG – Dalam rangka untuk menguatkan mental dan kedisiplinan siswanya, Sekolah Menengah Kejuruan PGRI (SMK) Pandeglang yang berjalan di Taman Makam Pahlawan Cihasem No. 1, menggelar kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS). Kegiatan yang berlangsung selama dua hari Jum’at – Sabtu (11/09/19), dilaksanakan di lingkungan Sekolah SMK PGRI Pandeglang.
Aditya Handoko Pembina OSIS mengatakan, dalam kegiatan LDKS kali ini, siswa yang ikut serta adalah kelas XII dengan jumlah 31 siswa. Jadi, selama dua hari pelaksanaan, siswa-siswa tersebut mendapatkan pelatihan dan pembinaan mengenai keorganisasian.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan program setiap tahun, yang didalamnya terdiri dari materi tentang bagaimana kita sebagai seorang manusia untuk di latih menjadi seorang pemimpin yang baik dari segi management karakter maupun mental dan disiplin,” Ucap Adit sapaan akrabnya, Sabtu (14/09/19).
Adit menjelaskan, berbagai macam materi yang diberikan, yakni tentang kepemimpinan, Manajemen Organisasi, Teknik Sidang dan berbagai hal lainnya yang berkaitan dengan pembentukan karakter yang nantinya semu peserta akan menjadi pengurus OSIS SMK PGRI Pandeglang.
“Digelarnya LDKS itu sendiri agar mereka memiliki pengalaman yang positif setelah mereka lulus dari sekolah karena peserta yang ikut dalam kegiatan ini akan langsung menjadi pengurus organisasi osis,” terangnya. (Aldo)