TANGERANG – Launching program “Sodaras” (Shodaqoh Beras) merupakan salah satu program unggulan di Kampung Petir. Program ini sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan serta kepedulian warganya dan tidak hanya tergantung dari Pemerintah.
Kasikemas Kecamatan Cipondoh Wati Huzaimah mengatakan adanya program Sodaras sebenarnya tidak jauh berbeda seperti ATM beras yang sudah ada cuma sebutan namanya saja yang berbeda. “Sodaras sebagai bentuk upaya penanganan bagi keluarga yang kurang mampu atau terbilang miskin yang ada dilingkungan Kelurahan,” katanya dalam sambutannya.
Adanya Sodaras ini, lanjut Wati agar dapat memberikan kesadaran kepada masyarakat yang mampu agar bisa berbagi kepada warga yang ada disekitarnya. “Saya berharap program Sodaras ini bisa terus ditingkatkan serta berkelanjutan sehingga dapat mensejahterakan warga,” tutupnya.
Sementara itu, Kasi Kemasyarakatan Petir Teti Sumiati menjelaskan program Sodaras merupakan hasil dari diklat kepemimpinan dalam memberikan inovasi perubahan kepada masyarakat dalam mensejahterakan warganya karena dari warga untuk warga.
“Adapun manfaat dari program Sodaras yaitu membantu warga yang kurang mampu dan menyadarkan masyarakat mampu tentang kepedulian untuk berbagi baik berbentuk uang maupun beras, ” tandasnya.
Sementara itu, Lurah Petir H Ma’sum sangat mengapresiasi adanya launching program sodaras yang dirasakan sangat membantu masyarakat Petir agar jangan sampai ada warga yang tidak makan. “Program ini sebagai upaya warga agar tidak tergantung kepada pemerintah dan warga bisa hidup mandiri, ” pungkasnya. (Farid/ red)