SERANG – Menghadapi Pilkada serentak 2020 di Provinsi Banten, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra mempercayakan semua proses kepada Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Banten Desmon J Mahesa.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua DPP Gerindra Edhie Prabowo saat menghadiri perayaan HUT Gerindra Ke 12 di Kota Serang, Minggu (16/2)
“Pak Desmon bukan orang baru dalam politik beliau tahu dan saya yakin itu, karena beliau sudah buktikan dimana DPD Gerindra Banten bisa menang dalam Pemilu tahun 2019,”ucapnya.
Edhie Menjelaskan, dalam mekanisme partai seluruhnya sudah ditentukan sehingga langkah-langkah yang dilakukan oleh DPD salah satu upaya untuk meyakinkan keputusan pusat.
“Saya yakin pak ketua DPD Gerindra Banten sudah melaksanakan langkah-langkah mekasime yang ditentukan oleh partai,” ujarnya.
Melihat kekompakan DPD Banten, Kata Edhy dapat memberikan nilai positif untuk wilayan lain, karena kekompakan kunci untuk menjalankan tugas-tugas partai dengan baik.
Oleh karena itu, Edhy menyarankan agar kekompakan yang sudah dibentuk oleh DPD Banten dapat dipertahankan, sehingga dalam menghadapi momentum Pilkada sudah siap untuk melaksanakan tugas partai.
“Saya yakin Pilkada tidak terlalu sulit, kami berikan mandat sepenuhnya ke DPD Gerindra Banten,”katanya.
Edhy berharap gerindra semakin terus dipercaya oleh rakyat dan kader kader Gerindra agar terus turun ke lapangan untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.
“Itu kunci dilahirkannya gerindra. Pak prabowo bikin gerindra dalam rangka untuk mendengarkan semua permasalahan masyarakat dan dijadikan masyarakat sebagai alat untuk melakukan masukan masukan kepada pemerintah,” tandasnya. (jen/red)