SERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang akan menggelar solat taubat di Alun-alun Kota Serang, dalam rangka bermunajat agar selamat dari pandemi virus Corona atau Covid-19. Bahkan, saat ini Pemkot Serang tengah menyusun surat edaran mengenai hal tersebut.
Hal itu dibenarkan oleh Walikota Serang, Syafrudin. Menurutnya, salat taubat berjamaah itu akan dilakukan dalam rangka meminta keselamatan di tengah pandemi Covid-19.
“Surat edaran lagi kami buat, masih menunggu dari bagian hukum. Ini dalam rangka meminta keselamatan dari Allah,” ujarnya saat ditemui awak media di Puspemkot Serang, Kamis (19/3/2020).
Ia menerangkan, dalam surat edaran tersebut berisikan tentang edaran agar masyarakat dapat menggelar solat taubat di Alun-alun Kota Serang. Sementara untuk solat taubat dimasjid, hanya sekedar himbauan saja.
“Kalau di masjid itu sekadar imbauan. Tapi kalau di Alun-alun Kota Serang itu secara keseluruhan. Jadi tetap akan dijalankan,” terangnya.
Untuk diketahui, berdasarkan SE nomor 800/541-BKPSDM/2020 diketahui bahwa Pemkot Serang mengimbau agar acara yang melibatkan banyak peserta atau kerumunan massa dapat ditunda. (Nm/red)