PANDEGLANG – Pemerintah Daerah Kabupaten Pandeglang tengah menggelar geladi persiapan jelang pelaksanaan Grand Opening Mall Pelayanan Publik (MPP), di Halaman Gedung MPP Kabupaten Pandeglang, Minggu (30/08/2020).
Rencananya, Grand Opening Mall Pelayanan Publik (MPP) tersebut akan dihadiri oleh Mentri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Ida Novaida mengatakan, bahwa sejauh ini persiapan Grand Opening MPP sudah mencapai 99 persen, hal tersebut dapat dilihat dari segi kelengkapan sarana dan prasarana kegiatan yang telah menerapkan protokol kesehatan serta kesiapan pengamanan VIP dan VVIP.
“Alhamdulilah persiapan sudah 99 persen tinggal nanti malam kita selesaikan, sore ini juga ada geladi bersih, mudah – mudahan besok sudah siap,”kata Ida.
Dijelasakan Ida, nantinya pelaksanaan Grand Opengi ini akan digelar secara terbatas disesuaikan dengan SOP protokol kesehatan.
“Kegiatan ini kami sesuaikan dengan protokol kesehatan, pesertanya juga terbatas tidak semua bisa masuk karna kami sudah berikan undangan, satu undangan untuk satu orang,”jelasnya.
“Nantinya setiap perwakilan Kanwil yang mengisi konter pelayanan itu hanya satu orang, karena kita juga selalu komunikasikan dengan Dinas Kesehatan terkait penerapan protokol kesehatan,”tambahnya.
Lebih lanjut Ida menyampaikan, untuk pengamanan kegiatan tersebut pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak Kepolisian Daerah Banten dan jajaran. Dengan melibatkan 250 petugas guna memberikan rasanyaman kepada tamu undangan VIP dan VVIP.
“Pengamanan Alhamdulilah teman – teman dari Kepolisian Polda Banten sudah membantu menugaskan 250 anggotanya,”tandasnya. (Aldo)