SERANG – Ketua MUI Banten, A.M Romly memastikan vaksin sinovac sudah terjamin kehalalan dan kesucianya, karena zat-zat yang digunakan untuk pembuatan sinocav jauh daripada unsur najis, dan haram.
Kata dia, MUI Pusat telah mengeluarkan Fatwa Kehalanan Vaksin sehingga masyarakat tidak perlu meragukan lagi kandungan vaksin buatan China tersebut.
“Masyarakat jangan ragu, marilah kita ikuti program vaksinasi ini untuk menjaga diri, keluarga, dari terpaan wabah yang sangat merajalala,” katanya kepada awak media di Kantor MUI Banten, Curug, Kota Serang, Rabu (12/1/2020)
Romly menjelaskan, masyarakat harus menerima dengan baik program vaksinasi dari pemerintah agar penularan covid-19 dapat dihentikan.
“Vaksin ini, ketoyiban sudah dijamin oleh BPOM, kehalanannya sudah dijamin MUI.
Jadi, kalau ada program vaksinasi warga Ikut saja, malah kalau perlu kita minta divaksin supaya kita terhindar dari wabah corona,” terang Romly.
Selain itu, Romly memastikan program vaksinasi sejalan dengan syariat islam yang memerintahkan pemeluknya untuk menjaga serta menghindari diri dari bencana virus corona.
“Kalau kita kena corona, itu sudah menjadi suatu neraka dunia. Maka janganlah kita sampai kena corona,” ungkapnya.
“Jadi, jangan takut kepada coronanya saja tapi kita takut kepada allah, kita berbuat durhaka, maksiat kepada Allah karena melanggar perintah Allah untuk menjaga diri dan mencelakakan diri,” tutupnya. (Jen/red)