PANDEGLANG, – Kanit Binmas Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang, Polda Banten melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan gebyar vaksinasi terhadap warga masyarakat yang bertempat di kantor Desa Mandalawangi, kabupaten Pandeglang, Jumat (26/11/2021).
Kegiatan Gebyar Vaksinasi Covid-19 tersebut di selenggarakan dalam rangka melaksanakan Program pemerintah dalam upaya percepatan memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19.
Kapolsek Mandalawangi AKP Totok Warsito melalui Kanit Binmas AIPDA Rona menyampaikan, kegiatan Gebyar Vaksinasi tersebut berjalan berkat kerjasama instansi terkait di wilayah kecamatan.
“Kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan Gebyar Vaksinasi Covid-19 untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dan kegiatan berlangsung dalam keadaan aman,” kata AIPDA Rona.
Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang juga akan selalu mengawal setiap kegiatan vaksinasi ini.
“Harapan kami agar setiap kegiatan vaksinasi diwilayah kecamatan Mandalawangi berjalan dengan lancar sesuai harapan kita semua,” harapnya. (red)