SERANG – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Banten menggelar Lomba Baca Kitab Kuning bertempat di Markaz Dakwah DPW PKS Banten, Kawasan Cijawa, Kota Serang, minggu (13/12/2020) kemarin, Event tahunan tersebut merupakan keempat kalinya yang telah diselenggarakan PKS Banten.
Acara tersebit dihadiri Ketua DPW PKS Banten sekaligus Wakil Walikota Cilegon terpilih Sanuji Pentamarta, Ketua Fraksi PKS DPRD Banten Juheni M Rois sekaligus salah satu juri, serta para santri dan ulama dari berbagai pondok pesantren.
Pada kesempatan itu, Sanuji Pentamarta mengatakan, bahwa gelaran perlombaan baca kitab ini merupakan program yang bermula dari Fraksi PKS DPR RI dan karena mendapat respon positif dari masyarakat luas maka lomba ini diadakan rutin setahun sekali. “Alhamdulillah, ini merupakan yang kali keempatnya,” Ujar Sanuji disela-sela sambutan gelaran lomba baca Kitab Kuning.
Kedepan, dikatakan Sanuji, pemerintah daerah harus memfasilitasi perpustakaan untuk pondok pesantren yang lebih layak sehingga para santri akan terpacu untuk membaca dan menambah khazanah keilmuan.
“Perpustakaan di pondok pesantren menjadi hal penting bagi para santri,” Katanya.
Oleh sebab itu, pihaknya berharap santri asal Banten bisa kembali menjadi juara pertama ditingkat nasional seperti tahun sebelumnya. “Kita doakan semoga santri perwakilan Banten bisa mempertahankan juara tingkat nasional,” Ungkapnya.
Sementara itu, Juhaeni M Rois, salah satu juri mengatakan bahwa lomba kali ini diikuti 16 peserta dari berbagai pondok pesantren kabupaten dan kota di Banten. Dari hasil penilaian juri yang terdiri dari tiga orang memutuskan salah seorang santri untuk mewakili Banten pada tingkat nasional.
Diketahui, santri tersebut adalah Maulana Anshori dari Pondok Pesantren Al – Anshor Kabupaten Lebak.
“Kami ucapkan terima kasih kepada para santir, juri dan panitia yang telah membantu terselenggaranya acara ini,” Tandas Juhaeni. (Jen/red)













